Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat Babinsa Pasangkayu kerja bakti bersama warga

    Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat Babinsa Pasangkayu kerja bakti bersama warga

    Pasangkayu – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 1427/Pasangkayu Sertu Saiyet bersama warga melakukan karya bakti secara gotong royong membangun pagar Masjid, di Desa Letawa, Kecamatan Sarjo, Kabupaten Pasangkayu, Jumat (27/10/2023).

    Ditemui disela karya bakti, Babinsa mengatakan, kegiatan karya bakti kali ini yakni, pembangunan Masjid yang dikerjakan secara bergotong royong bersama masyarakat yang bertujuan agar terjalin kedekatan dan hubungan baik antara Babinsa dan Warga Binaan.

    “Selama ini gotong royong, karya bakti TNI bersama masyarakat sudah menjadi budaya dimana kebersamaan dengan masyarakat sudah terjalin dengan baik, ” kata Babinsa yang tercatat di Koramil 02 Bambalmotu ini.

    Ditempat terpisah, Danrami 1427-02/ Bambalmotu, Lettu Inf Munajab menuturkan, TNI dalam hal ini Babinsa akan terus berupaya mendukung dan membantu masyarakat dalam pembangunan fasilitas umum dan sarana lainnya diwilayah binaan, salah satunya sarana tempat ibadah pembangunan Masjid.

    “Jadi saya kira, kegiatan pembangunan Mesjid ini, selain untuk tempat ibadah, juga untuk menjalin kedekatan dan mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat, serta menjaga hubungan baik antara TNI dan rakyat, ”

    “Sekaligus meningkatkan kerja sama melalui prinsip gotong royong sebagai upaya bersama membangun tempat ibadah yang berkualitas, ” tutur Lettu Munajab

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Sosial, Korem 142/Tatag melaksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Malunda Masuk Dapur Bantu Kesulitan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Danrem 142/Tatag Laksanakan Kunjungan Kerja ke Makodim 1428/Mamasa
    Kedekatan Babinsa Kodim Mamasa dengan masyarakat melaksanakan karya bakti
    Babinsa Kodim Pasangkayu  Pantau Pasar Tradisional Motu untuk Pastikan Stabilitas Harga
    Kodim 1427/Pasangkayu dan Polres Pasangkayu Gelar Latihan Dalmas untuk Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami